Beranda Drakor Sukses Besar, Tim Drama Korea Resident Playbook Rayakan dengan Liburan ke Bali

RADARBEKASI.ID, JAKARTA – Kesuksesan drama Korea Resident Playbook akan dirayakan secara istimewa oleh para pemain dan kru produksinya. Sebagai bentuk apresiasi atas kerja keras seluruh tim, mereka dijadwalkan melakukan perjalanan ke Bali, Indonesia dalam waktu dekat.
Dilansir dari laman Newsen Korea, pihak produksi menjelaskan bahwa perjalanan ini lebih tepat disebut sebagai perjalanan kerja tim, bukan sekadar liburan biasa.
“Saya rasa akan lebih baik jika menganggapnya sebagai perjalanan kerja tim di mana sutradara, beberapa staf produksi, dan para pemain pergi bersama-sama.” ujar perwakilan tim produksi, dikutip Sabtu (17/5/2025).
Perjalanan ini dirancang untuk melibatkan seluruh pihak yang berkontribusi dalam produksi drama, mulai dari tim di balik layar hingga para pemeran utama. Tujuannya adalah merayakan pencapaian yang telah diraih bersama dan memperkuat solidaritas tim yang telah bekerja keras sejak awal produksi.
Baca Juga: Ahn Hyo Seop Kembali Gelar Fan Meeting di Jakarta, Catat Tanggal dan Info Tiketnya!
Rencananya, keberangkatan menuju Bali akan dilakukan pada akhir Mei atau awal Juni, setelah penayangan episode terakhir Resident Playbook selesai. Drama yang tayang di stasiun televisi tvN ini diketahui akan menayangkan dua episode terakhirnya pada akhir pekan ini, tepatnya tanggal 17 dan 18 Mei.
Resident Playbook merupakan drama berlatar dunia medis yang memulai debutnya pada 12 April lalu. Sejak episode pertama, drama ini langsung mencuri perhatian penonton dengan rating nasional sebesar 3,7 persen menurut data Nielsen Korea. Popularitasnya terus meningkat secara konsisten, hingga mencapai puncaknya pada episode ke-10 yang mencatat rating 7,5 persen pada 11 Mei.
Lonjakan popularitas ini juga tercermin dari banyaknya perbincangan di media sosial. Potongan-potongan adegan dari drama ini bertebaran di berbagai platform, menjadi bahan editan yang viral dan memperluas jangkauan penonton baru.
Dalam waktu kurang dari seminggu setelah penayangan perdana, Resident Playbook sukses menjadi topik hangat di berbagai komunitas penggemar drama Korea.(ce2)