Beranda Satelit Membahayakan, Lurah Bojong Menteng Desak Galian Kabel Optik Ditutup Rapi

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Keberadaan sejumlah galian kabel optik di Jalan Cipendawa Kelurahan Bojong Menteng Kecamatan Rawalumbu Kota Bekasi, mendapat sorotan dari warga dan pemerintah setempat.
Lurah Bojong Menteng, Waryo, meminta pihak yang melakukan penggalian untuk menutup kembali lubang-lubang tersebut dengan rapi dan sesuai standar.
“Saya ingin lubang yang sudah digali di jalan oleh perusahaan swasta maupun milik negara ditutup kembali seperti semula,” ujar Waryo kepada Radar Bekasi, Selasa (11/3).
Ia menegaskan bahwa penutupan lubang harus dilakukan dengan baik dan tidak asal-asalan. Jika tidak, jalan yang sudah digali berpotensi mengalami kerusakan kembali dan membahayakan pengguna jalan.
“Kalau lubang ditutup asal-asalan, nanti bisa terbuka lagi dan membahayakan warga. Jangan sampai ada korban yang terperosok karena kelalaian dalam menutup galian,” tambahnya.
Waryo juga mengungkapkan bahwa saat ini memang ada proyek galian kabel optik di wilayahnya. Lubang yang dibuat cukup dalam dan berada di sisi jalan, sehingga berisiko jika tidak ditutup dengan baik.
“Setelah pekerjaan selesai, pihak terkait harus merapikan kembali galian seperti kondisi semula. Tidak boleh asal menutup tanpa memastikan keamanannya,” tegasnya.
Selain itu, ia meminta ketua RT dan RW untuk ikut mengawasi proses perbaikan. Jika ditemukan penutupan galian yang tidak sesuai, warga diminta segera melapor agar pihak terkait bisa dimintai pertanggungjawaban.
“Jika ada galian yang ditutup asal-asalan, segera laporkan ke saya. Kami akan meminta pihak yang bertanggung jawab untuk memperbaikinya,” pungkasnya.(pay)