“Gunung Sampah” Tutupi Kali Kapuk Medansatria

8 hours ago 9

Beranda Satelit "Gunung Sampah" Tutupi Kali Kapuk Medansatria

PEMBERSIHAN: Petugas DLH, DBMSDA dan para staf Kelurahan Pejuang saat melakukan pengangkatan sampah di Kali Kapuk. FOTO: ISTIMEWA

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Kali Kapuk di Kelurahan Pejuang, Kecamatan Medansatria, Kota Bekasi, kembali dipenuhi tumpukan sampah usai diguyur hujan selama dua hari terakhir.
Kondisi ini terus berulang meski petugas dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) rutin mengangkut sampah dari aliran kali.

Lurah Pejuang, Suhendra, mengatakan bahwa tumpukan sampah muncul akibat kiriman dari hulu saat hujan deras mengguyur wilayah tersebut. Petugas gabungan pun langsung diterjunkan untuk membersihkan sampah dari kali.

“Sampah dari hulu terbawa arus saat hujan dan menumpuk di hilir. Hari ini dilakukan pengangkatan oleh DLH dan DBMSDA,” ujar Suhendra, Selasa (1/7).

Menurutnya, volume sampah yang diangkat dari Kali Kapuk mencapai tiga truk. Jenis sampah yang paling dominan adalah sterofoam, plastik, dan potongan kayu.

Meski tidak menuding langsung warga sebagai pelaku pembuangan sampah, Suhendra menekankan pentingnya kesadaran bersama untuk menjaga kebersihan lingkungan. Pihak kelurahan, lanjut dia, terus melakukan sosialisasi dan peringatan kepada warga, terutama yang tinggal di sekitar bantaran kali.

“Setiap kali hujan, pasti terjadi penumpukan sampah. Untungnya, lingkungan warga tidak sampai tergenang,” ucapnya.

Selain pengangkatan sampah, pihak kelurahan juga telah mengusulkan pengerukan sedimentasi Kali Kapuk kepada dinas terkait guna memaksimalkan fungsi aliran air.

“Kami harap masyarakat ikut menjaga kebersihan kali. Dengan sinergi yang baik, kondisi lingkungan bisa terjaga dan bebas dari sampah,” pungkasnya. (pay)

Read Entire Article
Tenaga Kerja | | | |