Beranda Lifestyle Film Tembus 6,6 Juta Penonton, JUMBO Jadi Film Terlaris Sepanjang Masa

RADARBEKASI.ID, JAKARTA – Industri film Tanah Air kembali menorehkan prestasi gemilang lewat kehadiran film animasi fantasi berjudul JUMBO. Disutradarai oleh Ryan Adriandhy, film ini sukses mencatatkan namanya sebagai salah satu film Indonesia terlaris sepanjang masa, dengan total penonton mencapai 6.621.501 per Jumat (25/4/2025).
Capaian luar biasa tersebut membawa JUMBO masuk ke jajaran lima besar film Indonesia dengan penonton terbanyak sepanjang sejarah, menyalip dua film ikonik: Dilan 1990 (2018) yang mencatat 6.315.664 penonton dan Pengabdi Setan 2: Communion (2022) dengan 6.391.982 penonton.
Tak berhenti di situ, JUMBO diperkirakan akan segera melampaui Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1 (2016) yang menempati posisi keempat dengan raihan 6.858.616 penonton.
Keberhasilan ini menjadikan JUMBO sebagai fenomena baru dalam perfilman nasional, tidak hanya karena prestasinya dari sisi jumlah penonton, tetapi juga karena keberaniannya mengusung genre animasi fantasi produksi lokal.
Baca Juga: Geser Pabrik Gula, Fim JUMBO Tembus 5 Juta Penonton di Hari ke-20 Penayangan
Film ini bahkan melampaui Mechamato Movie dari Malaysia dan kini memegang gelar sebagai film animasi terlaris di kawasan Asia Tenggara.
JUMBO sendiri mengangkat kisah inspiratif tentang Don, seorang anak berusia 10 tahun dengan tubuh gemuk yang bermimpi menjadi bintang pertunjukan bakat.
Petualangan dimulai ketika bukunya dicuri, hingga ia bertemu dengan Meri, peri mungil yang mengajaknya menjelajahi dunia penuh keajaiban dan pelajaran berharga mengenai keberanian serta penerimaan diri.(ce2)