Realisasi Investasi di Bekasi Lampaui Target, Tembus Rp54 Triliun

2 months ago 45

Beranda Properti Realisasi Investasi di Bekasi Lampaui Target, Tembus Rp54 Triliun

RADARBEKASI.ID, BEKASI-Kabupaten Bekasi berhasil mencatatkan realisasi investasi yang sangat signifikan, mencapai Rp54 triliun hingga triwulan ketiga 2024. Capaian ini menempatkan Kabupaten Bekasi sebagai kawasan dengan realisasi investasi tertinggi di Provinsi Jawa Barat.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Bekasi, Suhup, menyampaikan bahwa pencapaian investasi ini terdiri dari dua komponen utama, yakni Penanaman Modal Asing (PMA) yang berkontribusi sebesar Rp39,36 triliun dan Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) yang mencapai Rp14,77 triliun.

Kedua jenis investasi ini berperan penting dalam memperkuat berbagai sektor ekonomi yang ada di wilayah Bekasi. Adapun sektor-sektor yang menjadi primadona bagi para investor di Kabupaten Bekasi meliputi pengembangan kawasan perumahan, kawasan industri, perkantoran, serta sektor jasa. Selain itu, industri logam, mesin, dan elektronik, industri kendaraan bermotor, alat transportasi, pergudangan, dan telekomunikasi juga mencatatkan kontribusi besar terhadap nilai investasi yang tercatat di daerah ini.

BACA JUGA:Transaksi Properti Minim, Torehan BPHTB Anjlok di Kota Bekasi

“Sektor-sektor tersebut merupakan pilar utama yang menggerakkan pertumbuhan industri dan ekonomi di Kabupaten Bekasi,” jelas Suhup yang dikutip dari JPNN, Kamis 9 Januari 2025.

Sepanjang tahun 2024, hingga triwulan ketiga, sebanyak 24.405 tenaga kerja baru terserap dalam berbagai sektor industri yang berkembang di Kabupaten Bekasi. Salah satu contoh perusahaan yang berperan dalam peningkatan investasi di daerah ini adalah PT Lippo Cikarang Tbk. (LPCK).

Pada periode Januari hingga September 2024, perusahaan ini mencatatkan angka pra-penjualan sebesar Rp1,05 triliun, dengan kontribusi terbesar berasal dari produk residensial yang mencapai 64%, diikuti oleh produk komersial (27%) dan produk industri (9%). Gita Irmasari, Presiden Direktur LPCK, menyampaikan bahwa perusahaan berkomitmen untuk terus memperluas portofolio produk dan berinovasi dalam menawarkan pilihan properti yang terjangkau bagi konsumen, khususnya bagi pembeli rumah pertama. (ce1)

Read Entire Article
Tenaga Kerja | | | |