Beranda Pendidikan Seleksi Paskibraka 2025 Kota Bekasi, 376 Siswa Lolos Administrasi

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi melalui Badan Kesatuan Kebangsaan dan Politik (Kesbangpol) melaksanakan tahapan seleksi bagi Calon Paskibraka (Capaska) 2025.
Kepala Kesbangpol Kota Bekasi, Nesan Sudjana, mengungkapkan bahwa seleksi ini bertujuan untuk membentuk Paskibraka yang tangguh, disiplin, serta memiliki kemampuan dan tanggung jawab dalam menjalankan tugasnya.
“Untuk menjadi petugas pengibar bendera pada saat peringatan HUT RI pada Agustus 2025 mendatang, kami melakukan beberapa tahapan seleksi,” ucapnya kepada Radar Bekasi, Minggu (13/4).
Nesan menjelaskan bahwa pendaftaran seleksi Capaska telah dilaksanakan sejak 6 hingga 21 Februari 2025 lalu, khusus bagi siswa jenjang SMA, SMK, dan MA sederajat. Tercatat sebanyak 736 siswa dari seluruh Kota Bekasi telah mendaftar, dan sebanyak 376 di antaranya lolos ke seleksi tahap kedua, yakni seleksi administrasi.
Seleksi administrasi telah berlangsung sejak 1 hingga 31 Maret 2025. Siswa yang lolos tahap ini akan diumumkan untuk mengikuti seleksi selanjutnya.
“Tentu nanti akan kami umumkan berapa siswa yang lolos dan mengikuti seleksi selanjutnya,” ujar Nesan.
Adapun tahapan seleksi berikutnya meliputi tes intelegensia umum, Pancasila, dan wawasan kebangsaan, yang akan digelar pada Rabu (19/4) di Balai Patriot, Kota Bekasi. Proses seleksi ini diawasi oleh Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), aparatur Kesbangpol, serta Purna Paskibraka Indonesia (PPI).
“Pengawasan dilakukan melalui aplikasi transparansi Paskibraka,” beber Nesan.
Peserta yang lolos ke tahap berikutnya wajib mengikuti seleksi kesehatan, parade, PBB, dan samapta yang dijadwalkan pada Sabtu, 19 April 2025. Seleksi akan dilanjutkan dengan tes kepribadian pada Minggu, 20 April 2025.
“Harapan kami, proses seleksi ini dapat berjalan dengan lancar dan menghasilkan calon paskibraka yang memiliki kemampuan, keterampilan, dan karakter yang baik, sehingga bisa menjalankan tugas dan tanggung jawabnya sebagai paskibraka” tandas Nesan. (dew)