Linkin Park Resmi Jadi Opening Laga Final Liga Champions di Jerman, Album Baru Siap Dinyanyikan

3 hours ago 3

Beranda Lifestyle Musik Linkin Park Resmi Jadi Opening Laga Final Liga Champions di Jerman, Album Baru Siap Dinyanyikan

Linkin Park, band asal Agoura Hills, California yang bakal menjadi opening laga final Liga Champions. Foto: Instagram

RADARBEKASI.ID, JAKARTA – Band rock ternama Linkin Park akan tampil dalam acara final Liga Champions Eropa 2025 yang akan digelar pada 31 Mei di Munich Football Arena, Jerman. Penampilan mereka akan berlangsung menjelang kick-off pertandingan puncak yang disponsori oleh Pepsi.

Mike Shinoda bersama personel lainnya bahkan telah menciptakan dan merekam lagu terbaru khusus untuk momen ini. Lagu tersebut menggabungkan riff khas Linkin Park dengan nuansa dan melodi yang identik dengan atmosfer Liga Champions. Lagu baru ini akan ditayangkan perdana secara global pada malam final tersebut.

“Dengan album baru dan tur yang sedang berlangsung, kami dibuat kewalahan oleh energi dan kegembiraan para penggemar. Kami tidak sabar untuk berbagi energi dan kegembiraan yang sama di final Liga Champions Eropa,” ujar pernyataan resmi dari Linkin Park, dikutip dari Rock Sound pada Sabtu (19/4/2025).

Tak hanya lagu baru, Linkin Park juga akan membawakan beberapa karya legendaris mereka yang telah mewarnai perjalanan musik dunia.

Baca Juga: Lagu You’ll Be In My Heart Versi NIKI Berhasil Masuk Top 20 Global Spotify, Berikut Liriknya

“Ini menandai pengalaman baru bagi kami sebagai sebuah band, dan kami sangat bersemangat untuk berbagi beberapa lagu favorit kami dari dulu dan sekarang, dengan ribuan penonton dan jutaan orang yang menonton di seluruh dunia,” tambah mereka.

Final Liga Champions 2025 sendiri akan mempertemukan pemenang dari laga semifinal antara Barcelona vs Inter Milan dan PSG vs Arsenal. Dua tim terbaik dari laga tersebut akan memperebutkan gelar juara di kompetisi paling bergengsi di Eropa.(ce2)

Read Entire Article
Tenaga Kerja | | | |