5 Manfaat Kacang Tanah untuk Pria yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

22 hours ago 6

Ilustrasi kacang tanah. Foto: Freepik

RADARBEKASI.ID, JAKARTA – Kacang tanah (Arachis hypogaea) termasuk ke dalam jenis polong-polongan yang berasal dari Amerika Selatan. Tanaman ini kini telah menyebar luas dan banyak dikonsumsi di berbagai negara, termasuk Indonesia. Kacang tanah dapat diolah menjadi berbagai jenis makanan seperti gado-gado, karedok, rujak, hingga selai kacang. 

Selain rasanya yang lezat dan fleksibel dalam pengolahan, kacang tanah juga menyimpan banyak manfaat kesehatan, khususnya bagi pria. 

Melansir dari Alodokter, kacang tanah memiliki beragam manfaat untuk pria, mulai dari meningkatkan vitalitas hingga membantu mencegah berbagai penyakit. Kandungan nutrisinya yang kaya juga menjadikannya sumber energi dan gizi yang bermanfaat bagi kesehatan pria secara menyeluruh.

Berikut beberapa manfaat utama kacang tanah untuk pria:

1. Meningkatkan Libido dan Performa Seksual

Salah satu manfaat penting kacang tanah bagi pria adalah kemampuannya dalam meningkatkan gairah seksual. Hal ini berkat kandungan senyawa arginine yang dipercaya mampu meningkatkan produksi hormon testosteron. Hormon ini berperan besar dalam meningkatkan libido dan mendukung performa seksual pria.

2. Membantu Pembentukan dan Pemeliharaan Massa Otot

Kacang tanah merupakan sumber protein nabati yang kaya dan bermanfaat bagi pertumbuhan serta kekuatan otot. Kandungan nutrisinya menjadikannya pilihan tepat untuk pria yang ingin membentuk otot atau mencegah penyusutan massa otot, terutama pada pria yang sudah lanjut usia, guna menghindari kondisi sarkopenia.

Meski begitu, untuk mencukupi kebutuhan protein harian, penting juga untuk mengonsumsi sumber protein lain seperti telur, daging, tahu, tempe, dan ikan.

Baca Juga: Bisa Ganggu Pencernaan, Ini 6 Makanan yang Tidak Boleh Dimakan Sebelum Olahraga

3. Menambah Energi dan Daya Tahan Tubuh

Kacang tanah mengandung kalori, protein, karbohidrat, lemak sehat, serta berbagai vitamin dan mineral yang dapat memberikan tambahan energi bagi tubuh. Bagi pria yang menjalani aktivitas fisik tinggi atau pekerjaan berat, kacang tanah bisa menjadi camilan sehat untuk meningkatkan stamina dan menjaga daya tahan tubuh sepanjang hari.

4. Meningkatkan Kualitas Sperma

Selain mendongkrak libido, kandungan arginine dalam kacang tanah juga memiliki efek positif terhadap kualitas sperma. Arginine bersifat antioksidan, yang membantu melindungi sel sperma dari kerusakan akibat radikal bebas. Tak hanya itu, nutrisi seperti omega-3, protein, vitamin E, folat, zinc, dan selenium juga berperan penting dalam meningkatkan jumlah dan motilitas sperma.

5. Menurunkan Kadar Kolesterol

Kacang tanah mengandung lemak sehat dan serat yang dapat membantu mengurangi kadar kolesterol jahat (LDL) dalam darah. Di saat yang sama, kacang tanah juga mendukung peningkatan kolesterol baik (HDL), yang penting untuk menjaga kesehatan jantung secara keseluruhan. Kandungan omega-3 di dalamnya turut memperkuat manfaat ini.

Beragam manfaat kacang tanah untuk pria bisa Anda rasakan jika dikonsumsi dengan cara yang tepat. Meski menyehatkan, pastikan untuk tidak mengonsumsinya secara berlebihan. Pilihlah metode pengolahan yang lebih sehat seperti direbus atau dipanggang, dan kurangi penambahan garam serta minyak.(ce2)

Read Entire Article
Tenaga Kerja | | | |