PLN Bekasi Imbau Pelanggan Catat Meter Mandiri Jelang Ramadan

2 weeks ago 21

Beranda Bisnis PLN Bekasi Imbau Pelanggan Catat Meter Mandiri Jelang Ramadan

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Menjelang bulan suci Ramadan 1446 H, PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Bekasi mengimbau pelanggan listrik pascabayar untuk melakukan pencatatan meter mandiri melalui aplikasi PLN Mobile.

Peningkatan konsumsi listrik rumah tangga yang umumnya terjadi selama Ramadan mendorong PLN untuk memberikan kemudahan dalam pengelolaan penggunaan listrik, sehingga pelanggan dapat mengontrol pemakaian dan menghindari lonjakan tagihan yang tidak terduga.

PLN terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kenyamanan bagi pelanggan melalui inovasi teknologi. Salah satu terobosan terbaru adalah hadirnya fitur Swacam (Swadaya Catat Angka Meter) pada aplikasi PLN Mobile, yang dapat dimanfaatkan oleh pelanggan pascabayar untuk melakukan pencatatan angka meter secara mandiri.

Fitur ini dapat diakses pelanggan pada periode tanggal 23 hingga 27 setiap bulannya, memberikan kemudahan dalam proses pencatatan angka stand kWh meter yang lebih cepat, praktis, dan akurat.

Manager PLN UP3 Bekasi Donna Sinatra, mengungkapkan bahwa antusiasme pelanggan yang terus meningkat setiap bulannya menunjukkan kebutuhan akan teknologi yang mempermudah pengelolaan energi.

BACA JUGA: PLN Bekasi Gelar Safety Briefing Setiap Pagi untuk Wujudkan Budaya Keselamatan Kerja  

“Dengan fitur Swacam, pelanggan dapat lebih proaktif dalam memantau penggunaan listrik mereka. Ini adalah langkah maju menuju manajemen energi yang lebih cerdas dan efisien,” ujarnya.

Ia menambahkan layanan baca meter mandiri melalui PLN Mobile bisa menjadi salah satu solusi agar pelanggan bisa memperkirakan pemakaian listrik setiap bulan.

“Pencatatan meter secara mandiri dapat dilakukan antara tanggal 23 sampai dengan 27 setiap bulannya dan khusus untuk pelanggan pascabayar. Di bulan sebelumnya sudah sebanyak 62.731 pelanggan di PLN UP3 Bekasi sudah memanfaatkan fitur ini. Hal ini menunjukkan meningkatnya kesadaran pelanggan akan pentingnya pencatatan meter mandiri guna mengontrol konsumsi listrik dan menghindari lonjakan tagihan,” tambahnya.

Dengan Fitur Catat Meter Mandiri pelanggan dapat mencatat dan melaporkan angka meter listrik hanya dalam beberapa langkah mudah. Dengan kecepatan dan keakuratan fitur ini dapat langsung memproses data meter oleh sistem PLN, mengurangi risiko kesalahan pencatatan manual. Fitur ini juga memberikan transparansi dimana pelanggan dapat melihat riwayat konsumsi listrik mereka secara langsung di aplikasi.

Fitur Swacam di aplikasi PLN Mobile dirancang agar mudah digunakan oleh pelanggan. Berikut langkah-langkah yang dapat dilakukan:
1.Buka aplikasi PLN Mobile dan pilih menu “Catat Meter”
2.Masukkan ID pelanggan dan pastikan data sesuai
3.Foto angka stand meter listrik terbaru dengan jelas
4.Kirimkan data pencatatan sebelum batas waktu yang ditentukan

Selain mengimbau pelanggan untuk mencatat meter mandiri, PLN UP3 Bekasi juga berkomitmen untuk menjaga keandalan pasokan listrik selama Ramadan. Tim pelayanan teknik PLN telah disiapkan untuk memastikan infrastruktur kelistrikan dalam kondisi optimal, sehingga pelanggan dapat menjalankan ibadah dan aktivitas sehari-hari tanpa gangguan.

Sementara itu, General Manager PLN UID Jawa Barat, Agung Murdifi, menegaskan pentingnya peran PLN dalam memastikan kenyamanan pelanggan selama Ramadan. “PLN terus berupaya memberikan layanan terbaik, termasuk melalui kemudahan pencatatan meter mandiri dan peningkatan keandalan pasokan listrik. Kami mengajak seluruh pelanggan untuk lebih aktif dalam mengelola konsumsi listrik dengan memanfaatkan fitur-fitur yang tersedia di PLN Mobile,” tutup Agung. (*)

Read Entire Article
Tenaga Kerja | | | |