Pembersihan Lumpur di Mega Bekasi Hypermall Butuh Waktu Dua Hari Lagi, Ini Target Operasional Mal

1 week ago 14

Beranda Berita Utama Pembersihan Lumpur di Mega Bekasi Hypermall Butuh Waktu Dua Hari Lagi, Ini Target Operasional Mal

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Banjir yang melanda Mega Bekasi Hypermall pada Selasa (4/3) lalu sudah semakin surut.

Air yang sebelumnya merendam sebagian besar area mal, terpantau pada Jumat (7/3) hanya tersisa di area luar. Sementara itu, area dalam mal di lantai Ground Floor (GF) sudah surut.

Perwakilan Manajemen Mega Bekasi Hypermall, Agung PEW, menyampaikan bahwa genangan air semakin surut. Saat ini, hanya bagian basement dan area parkir luar mal yang masih tergenang air.

“Alhamdulillah air sudah mulai surut. Update terbaru di lantai GF sudah surut dan sedang dalam penanganan pembersihan, sedangkan untuk area parkir outdoor dan basement masih sedikit tergenang. Tapi tidak separah kemarin,” ujar Agung PEW kepada Radar Bekasi, Jum’at (7/3).

Agung mengungkapkan bahwa estimasi waktu pembersihan lumpur yang tersisa diperkirakan membutuhkan waktu dua hari.

Ia berharap Mega Bekasi Hypermall dapat kembali beroperasional pada Senin (10/3) mendatang.

BACA JUGA: Wali Kota Bekasi Klaim Layanan Kesehatan Pascabanjir Siaga

“Kita estimasi untuk tahap pembersihan Insya Allah dua hari lagi selesai karena memang kondisi lumpur yang cukup tebal dan memang target Senin depan mall dapat kembali beroperasi seperti biasa,” ucapnya.

Untuk mempercepat proses pembersihan, ratusan pegawai mall dikerahkan untuk membersihkan lumpur bekas luapan banjir dari Kali Bekasi.

Sebelumnya diberitakan, tercatat sekitar 600 tenant atau sekitar 60 persen kios yang ada di lantai GF terendam banjir.

Pihak Mega Bekasi Hypermall mengerahkan setidaknya kurang lebih 11 mobil pompa air untuk mengurangi volume air yang masih merendam are parkiran mal.

“Kami sudah kerahkan sebelas mobil pompa air, delapan diantaranya dari pemerintah empat dari BMSDA dan empat mobil dari PUPR, kemudian tiga milik kami,” kata Agung. (cr1)

Read Entire Article
Tenaga Kerja | | | |