Beranda Berita Utama Ledakan Tabungan Gas 12 Kg di Cikarang Sebabkan Dua Orang Luka Bakar Serius

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Ledakan tabung gas elpiji 12 kg di sebuah agen yang terletak di Perumahan Permata Cikarang Selatan Blok D RT 004 RW 015 Desa Sukadami Kecamatan Cikarang Selatan Kabupaten Bekasi, Kamis (6/2), menyebabkan dua orang mengalami luka bakar serius.
Keduanya yakni pemilik agen gas Agus Hasanudin (36) dan pekerjanya, Purwadi (46).
“Ledakan mengakibatkan kedua korban mengalami luka bakar. Kemudian kedua korban dilarikan ke Rumah Sakit Amanda untuk mendapatkan perawatan,” ujar Kapolsek Cikarang Selatan, Kompol Ridha Poetra Aditya dalam keterangan tertulisnya.
Selain menyebabkan korban luka, peristiwa ini juga mengakibatkan kerusakan pada beberapa bagian rumah yang digunakan sebagai agen gas, yaitu Usaha Dagang (UD) Mulia Gas Mandiri, termasuk tembok pembatas dan pagar.
Kompol Ridha menyebutkan, kedua korban belum dapat dimintai keterangan lebih lanjut, mengingat luka bakar yang cukup serius. “Bahwa saat ini kedua korban belum bisa diminta keterangan lebih banyak, mengingat kondisi luka bakar cukup serius,” terang Ridha.
Sebelumnya diberitakan, Tabung gas elpiji 12 kg meledak dari sebuah agen di Perumahan Permata Cikarang Selatan Blok D RT 004 RW 015 Desa Sukadami Kecamatan Cikarang Selatan Kabupaten Bekasi. Ledakan itu terjadi pada Kamis (6/2) siang.
Peristiwa ini bermula sekitar pukul 14.00 WIB ketika pemilik agen gas, Agus Hasanudin (36), tengah membuang sisa-sisa gas dari tabung elpiji 12 kg dengan membuka klep tabung gas dan menutupnya menggunakan kain basah, dibantu oleh seorang pekerjanya, Purwadi (46).
“Pada saat bersamaan Purwadi membantu Agus sambil merokok dan Agus langsung menegur Purwadi,” ucap Kapolsek.
Setelah ditegur, Purwadi langsung membuang puntung rokoknya tanpa mematikannya terlebih dahulu. Ledakan pun terjadi. Api dari puntung rokok tersebut diduga menjadi penyebab ledakan tabung gas.
Saat ini, kasus tersebut tengah ditangani oleh unit reskrim Polsek Cikarang Selatan. Pihak kepolisian tengah memeriksa saksi-saksi dan mengamankan lokasi kejadian dengan memasang garis polisi. (ris)