Daerah Sungai di Tambun Utara Dipenuhi Bangunan, Dedi Mulyadi Minta Bupati Bekasi Benahi

7 hours ago 4

Beranda Berita Utama Daerah Sungai di Tambun Utara Dipenuhi Bangunan, Dedi Mulyadi Minta Bupati Bekasi Benahi

Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyado. FOTO: ARIESANT/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, “spill” daerah sungai di Tambun Utara yang dipenuhi dengan bangunan dan sampah, saat dirinya melakukan perjalanan menuju Babelan, Kabupaten Bekasi.
Menurutnya, bantaran sungai yang seharusnya menjadi ruang terbuka untuk air, kini sudah tidak ada lagi. Hal tersebut menyebabkan masalah banjir.

“Problem banjir sederhana banget, bukan hanya sekedar masalah di hulu. Tapi di hulir sangat bermasalah. Orang butuh sungai, tapi sungainya semakin dipersempit menjadi tempat sampah,” kata Dedi dalam video dikutip Radar Bekasi, Rabu (12/3).

Dedi berharap agar Bupati Bekasi Ade Kuswara Kunang segera mengambil langkah untuk melakukan pembenahan dan berkoordinasi dengan pihak pengelola sungai.

BACA JUGA: https://radarbekasi.id/2025/03/12/dedi-mulyadi-kaget-bantaran-kali-bekasi-dipenuhi-warung/

“Semoga bupati segera melangkah melakukan pembenahan. Berkoodionasi dengan pengelola sungai,” ujarnya.

Dedi menambahkan, bahwa pihaknya menargetkan seluruh sungai di Jawa Barat bisa rapi. “Saya targetkan seluruh sungai di seluruh Jawa Barat, walaupun bentangnya sangat luar, bisa rapi. Saya akan membangun kerja sama dengan jajaran TNI,” kata Dedi. (oke)

Read Entire Article
Tenaga Kerja | | | |