Staf Kecamatan Bekasi Barat Punya Semangat Tinggi Layanan Warga, Ini Buktinya

3 weeks ago 30

Beranda Satelit Staf Kecamatan Bekasi Barat Punya Semangat Tinggi Layanan Warga, Ini Buktinya

PELAYANAN: Sejumlah staf kantor Kecamatan Bekasi Barat saat memberikan pelayanan kepada asyarakat pada hari libur. FOTO: AHMAD PAYRUDZ/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – PemerintahKecamatan Bekasi Barat mengambil langkah inovatif dengan membuka layanan publik pada Sabtu, berbeda dari kecamatan lain di Kota Bekasi yang biasanya libur pada akhir pekan. Kebijakan ini diambil untuk memudahkan warga yang tidak dapat mengakses layanan pada hari kerja karena kesibukan bekerja.

Camat Bekasi Barat, Ridwan AS, menjelaskan bahwa inisiatif ini muncul dari permintaan para petugas kelurahan dan kecamatan yang ingin memberikan pelayanan lebih baik kepada masyarakat.

“Bukan saya yang meminta, tapi para petugas yang mengusulkan agar Sabtu dibuka layanan setengah hari. Mereka memiliki semangat tinggi untuk melayani warga,” ujar Ridwan.

BACA JUGA: Bekasi Selatan Targetkan Capaian PBB 2025 Rp73 Miliar, Ini Upayanya

Layanan yang dibuka mencakup berbagai bidang, seperti perpajakan, administrasi, kependudukan, dan kesehatan. Meski hanya beroperasi setengah hari, antusiasme warga terlihat tinggi.

“Saya lihat baik petugas maupun warga senang dengan kebijakan ini. Ini menunjukkan komitmen bersama untuk melayani masyarakat,” ujarnya.

Ridwan memastikan bahwa layanan Sabtu ini akan berjalan konsisten dan melibatkan petugas dari seluruh kelurahan di wilayah Bekasi Barat. “Kita akan bergantian menugaskan petugas agar layanan ini bisa berjalan lancar,” tegasnya.

Selain itu, Ridwan mengimbau warga memanfaatkan program relaksasi PBB P2 yang diberikan Pemkot Bekasi hingga Maret, dengan potongan mencapai 15 persen. “Ini kesempatan baik untuk memenuhi kewajiban sekaligus mendukung pembangunan Kota Bekasi,” pungkasnya. (pay)

Read Entire Article
Tenaga Kerja | | | |