Sup Daging Kacang Merah: Resep Sehat dan Lezat untuk Menjaga Tubuh di Musim Hujan

4 hours ago 10

Beranda Lifestyle Kuliner Sup Daging Kacang Merah: Resep Sehat dan Lezat untuk Menjaga Tubuh di Musim Hujan

Resep sup daging kacang merah. Foto: YouTube/Devina Hermawan

RADARBEKASI.ID, JAKARTA – Beberapa belakangan ini, hujan turun dengan intensitas cukup tinggi di berbagai wilayah di Indonesia. Bagi masyarakat yang aktif di musim hujan, menjaga kesehatan tubuh menjadi hal yang sangat penting. 

Salah satu cara yang efektif adalah memperhatikan asupan makanan sehari-hari, agar tubuh tidak mudah terserang penyakit.

Salah satu menu yang cocok untuk dikonsumsi di musim hujan adalah sup daging kacang merah. Hidangan ini tidak hanya hangat dan nikmat, tetapi juga kaya nutrisi yang dapat mendukung daya tahan tubuh. 

Melansir dari kanal YouTube Devina Hermawan, berikut resep sup daging kacang merah yang bisa dicoba di rumah.

Resep Sup Daging Kacang Merah (6 Porsi)

Bahan-bahan:

  • 500 gr daging sapi sengkel
  • 350 gr kacang merah
  • 7 siung bawang merah
  • 2-3 sdm minyak
  • 5 batang seledri
  • 2 batang daun bawang
  • 1,5 liter air
  • 1 sdt garam
  • 1 ½ sdm kaldu bubuk

Baca Juga:  Resep Indomie Kornet Goreng dan Kuah, Cocok untuk Hangatkan Tubuh saat Hujan

Bahan bumbu halus:

  • 5 siung bawang putih
  • 1 sdt lada putih butir
  • ¾ butir pala
  • 3 butir cengkih
  • 1 sdm minyak
  • 1 sdm air

Bahan sambal kecap tomat:

  • ½ buah tomat merah
  • ½ buah tomat hijau
  • 8 buah cabai rawit merah
  • 20 buah cabai rawit hijau
  • 2 siung bawang putih
  • 1 buah jeruk limau
  • 3-4 sdm kecap manis

Pelengkap:

  • Nasi putih hangat

Cara Membuat:

  1. Iris bawang merah, lalu haluskan bawang putih, lada putih, pala, cengkih, minyak, dan air menggunakan blender.
  2. Potong-potong daging sapi, panaskan minyak, dan tumis bawang merah hingga sedikit kecokelatan.
  3. Masukkan bumbu halus, tumis hingga wangi dan kering, lalu tambahkan daging, tumis sebentar.
  4. Tuang sebagian air, masukkan kacang merah, garam, kaldu bubuk, dan sebagian seledri. Presto selama 20 menit, kemudian matikan api dan diamkan 30 menit.
  5. Sisihkan seledri, tambahkan sisa air, iris daun bawang dan seledri, lalu masukkan ke dalam panci dan masak sebentar.
  6. Untuk sambal, masukkan tomat hijau, tomat merah, cabai rawit hijau, dan cabai rawit merah ke food chopper, blender kasar, kemudian pindahkan ke mangkuk.
  7. Tambahkan bawang putih yang sudah digeprek, perasan jeruk limau, dan kecap manis, aduk rata.
  8. Sajikan sup daging kacang merah hangat dengan nasi putih.

Baca Juga: Resep Telur Cabe Ijo Iris, Menu Simpel Dijamin Bikin Nambah Nasi

Dengan resep ini, tubuh Anda akan tetap hangat dan bertenaga di tengah cuaca hujan, sekaligus mendapatkan manfaat dari protein daging sapi dan serat kacang merah. Sup daging kacang merah ini tidak hanya menyehatkan, tapi juga cocok sebagai menu keluarga yang lezat di musim hujan. (ce2)

Read Entire Article
Tenaga Kerja | | | |