Tersangka Kekerasan Seksual Anak Pura-Pura Tidur saat Ungkap Kasus di Polsek Cikarang Utara

1 week ago 26

Beranda Berita Utama Tersangka Kekerasan Seksual Anak Pura-Pura Tidur saat Ungkap Kasus di Polsek Cikarang Utara

Pria berinisial A (32), tersangka kasus kekerasan seksual terhadap anak, berpura-pura tidur saat dihadirkan dalam pengungkapan kasus di Kantor Polsek Cikarang Utara, Kamis (26/6). FOTO: ARIESANT/RADAR BEKASI  

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Pria berinisial SA (32), tersangka kasus kekerasan seksual terhadap anak, berpura-pura tidur saat dihadirkan dalam pengungkapan kasus di Kantor Polsek Cikarang Utara, Kamis (26/6).

Karena ulahnya itu, polisi terpaksa menggunakan kursi roda untuk menampilkan tersangka dugaan kekerasan seksual terhadap dua anak di bawah umur di Desa Karangrahayu Kecamatan Karangbahagia.

Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Mustofa, menyatakan bahwa tersangka sengaja dihadirkan untuk menunjukkan bahwa kondisi kesehatannya dalam keadaan normal.

“Tersangka tadi habis di rumah sakit, dokter menyatakan semua sehat. Tapi pada saat kita rilis, yang bersangkutan pura-pura. Saya mungkin bisa bilang tidak pura-pura, tapi dia tidur dengan mata yang terpejam,” terang Mustofa kepada awak media, Kamis (26/6).

Lebih lanjut, Mustofa menyampaikan bahwa pihaknya akan memeriksa kondisi psikologis pelaku untuk mengetahui ada tidaknya indikasi perilaku manipulatif.

“Nanti kita periksa psikologi karena yang bisa mengerangkan bahwa dia adalah suka memanipulasi playing victim dan sebagainya itu kan psikolog,” tambahnya.

Ia juga menegaskan bahwa selama proses pemeriksaan, tidak ada tindakan kekerasan yang dilakukan terhadap tersangka.

“Jangan sampai muncul kesan bahwa ada kekerasan terhadap pelaku. Silakan nanti dicek ke rumah sakit tempat dia diperiksa,” tutup Mustofa. (ris)

Read Entire Article
Tenaga Kerja | | | |