Beranda Entertainment Nino Fernandez Posting Foto Bareng Steffi Zamora, Netizen: Akhirnya Go Public

RADARBEKASI.ID, JAKARTA – Aktor Nino Fernandez kembali jadi perbincangan hangat warganet, namun kali ini bukan karena perannya di layar kaca, melainkan karena unggahan terbarunya di Instagram yang menampilkan momen spesial bersama aktris Steffi Zamora.
Pada Sabtu (10/5/025), Nino membagikan potret dirinya dan Steffi saat menghadiri pernikahan pasangan selebritas Luna Maya dan Maxime Bouttier yang digelar secara privat di kawasan Ubud, Bali.
Dalam foto tersebut, Nino tampil elegan mengenakan setelan jas hitam dengan kemeja putih, sementara Steffi tampak memukau dalam balutan gaun panjang berwarna cokelat yang anggun.
Lewat keterangan unggahannya, aktor berusia 41 tahun itu berterima kasih telah diundang ke acara pernikahan tersebut. Nino pun mendoakan agar Luna dan Maxime selalu diberkati kesehatan hingga kebahagiaan yang abadi.
“Luna dan Max, terima kasih udah ngundang kami ke pernikahan kalian yang sangat indah dan sakral di sini, di Ubud. Gak bisa bayangin tidak menjadi bagian dari hari istimewa ini,” tulis Nino.
Baca Juga:Bak Tak Mau Bersanding dengan Mulan Jameela, Maia Estianty Tak Hadiri Resepsi Pernikahan Al Ghazali
“Gw berharap kalian berdua memiliki perjalanan yang luar biasa bersama dalam hidup. Semoga kalian selalu diberkati dengan kesehatan, kekayaan, dan kebahagiaan. Dengan banyak cinta! Mr. & Mrs. Bouttier,” tutupnya.
Meskipun unggahan tersebut ditujukan untuk mengucapkan selamat kepada Luna dan Maxime, publik justru dibuat salah fokus oleh kemunculan foto mesra Nino dan Steffi.
Tak sedikit yang menyebut bahwa unggahan ini seperti konfirmasi tak langsung atas hubungan mereka yang selama ini hanya sebatas rumor.
“FINALLYYYYYYY GO PUBLIC,” komen akun @asrs******.
“Dan duarrrrr finally congratulations Om,” kata akun @fatima********.
“Aseeekkk gercep yaaa langsung keluarin aja dah kata Nino greget guee,” imbuh akun @lail*******.
“AKHIRNYA GOPUBLIC kita rayakan bersamaaaa,” tutur akun @citra*******.
Momen kebersamaan Nino dan Steffi sebenarnya sudah mencuri perhatian sejak beberapa hari sebelumnya, ketika keduanya tertangkap duduk berdampingan dalam acara pernikahan tersebut.
Kamera sempat menyorot mereka saat duduk bersebelahan dengan aktris Nirina Zubir, yang ikut menghadiri pesta pernikahan itu. Spekulasi tentang hubungan spesial antara keduanya pun semakin menguat sejak saat itu.
Sebagai informasi, Nino sebelumnya menikah secara tertutup dengan aktris Hannah Al Rashid pada tahun 2020, namun pernikahan tersebut kandas dan mereka telah resmi bercerai. Pasca perceraiannya, Nino jarang terlihat menggandeng pasangan hingga akhirnya sering dikaitkan dengan Steffi.