KPU Kabupaten Bekasi Sukses Rampungkan Pilkada 2024

3 weeks ago 28

Beranda Politik KPU Kabupaten Bekasi Sukses Rampungkan Pilkada 2024

Ketua KPU Kabupaten Bekasi, Ali Rido

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bekasi berhasil menyelesaikan proses tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 dengan mulus tanpa adanya gugatan atau sengketa Pilkada hingga dilantiknya pasangan calon terpilih.

Ketua KPU Kabupaten Bekasi, Ali Rido, mengatakan bahwa sesuai dengan PKPU No. 2 Tahun 2024 tentang program dan tahapan Pilkada, proses tersebut sudah berakhir setelah penetapan calon terpilih dilakukan.

Menurut Ali, penetapan tersebut menunjukkan bahwa semua pihak menerima hasil pemungutan dan penghitungan suara yang dilakukan oleh penyelenggara Pemilu (KPU).

“Alhamdulillah proses tahapan sudah berjalan dengan kondusif, dapat diterima oleh para peserta gabungan partai politik yang terhimpun di dua pasangan calon. Tahapan sudah berakhir setelah ditetapkan Bupati dan Wakil Bupati Bekasi terpilih, Pak Ade dan Dokter Asep,” ujarnya kepada Radar Bekasi, Kamis (20/2).

Ali menambahkan, seluruh rangkaian proses, mulai dari pendataan pemilih, rekrutmen badan ad hoc, kampanye, debat kandidat, hingga penetapan calon terpilih, telah dilaksanakan dengan baik. Artinya, secara legitimasi, tahapan Pilkada sudah sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang ditetapkan oleh KPU RI.

“Kalau proses pelantikan domain atau ranahnya dari Kemendagri, yang sudah dilakukan tadi pagi, Kamis (20/2) oleh Presiden RI secara langsung,” sambung pria asal Cibitung ini.

Sebagai penyelenggara Pemilu, Ali sangat mengapresiasi seluruh masyarakat Kabupaten Bekasi yang telah membantu KPU dalam menyukseskan penyelenggaraan pesta demokrasi di Kabupaten Bekasi. Ali berharap, calon yang terpilih merupakan pilihan terbaik dari masyarakat.

“Dengan harapan bahwa, calon yang terpilih adalah calon pilihan yang terbaik bagi masyarakat Kabupaten Bekasi untuk memberikan perubahan  kesejahteraan, bahkan kemajuan baik dari sisi pendidikan, kesehatan, maupun sosial kemasyarakatan,” ungkapnya. (pra/adv)

Read Entire Article
Tenaga Kerja | | | |