3 Cara Cegah Dehidrasi di Bulan Puasa, Salah Satunya Hindari Kopi dan Teh

6 days ago 15

Beranda Lifestyle Kesehatan 3 Cara Cegah Dehidrasi di Bulan Puasa, Salah Satunya Hindari Kopi dan Teh

Ilustrasi dehidrasi. Foto: freepik

RADARBEKASI.ID, JAKARTA – Ketika berpuasa, tubuh kita terkadang mengalami kekurangan cairan atau dehidrasi. Hal ini disebabkan karena selama sekitar 12 jam, tubuh tidak mendapatkan asupan cairan maupun makanan. 

Selain itu, meskipun sedang berpuasa, banyak orang tetap menjalani aktivitas sehari-hari seperti biasa. Dehidrasi yang tidak ditangani dengan baik tidak hanya mengganggu kelancaran puasa, tetapi juga bisa berdampak buruk bagi kesehatan. 

Gejala yang muncul akibat dehidrasi antara lain tubuh terasa lemas, pusing, sakit kepala, dan mudah lelah. Tentu saja gejala-gejala tersebut dapat menghambat aktivitas Anda di bulan puasa, bahkan mengganggu pekerjaan Anda.

Supaya tidak mengalami hal tersebut, berikut beberapa cara mencegah dehidrasi di bulan puasa yang wajib Anda ketahui.

Baca Juga: Rawan Terkena Penyakit, Berikut Tips Jaga Kesehatan di Musim Hujan

Hindari Makanan yang Terlalu Asin

Untuk menghindari rasa haus yang berlebihan saat berpuasa, sebaiknya menghindari makanan yang terlalu asin. Oleh karena itu, disarankan untuk tidak mengonsumsi makanan dengan kandungan garam tambahan yang tinggi saat sahur. 

Hal ini dikarenakan makanan yang mengandung banyak garam dapat memengaruhi keseimbangan cairan dalam tubuh, sehingga membuat seseorang lebih cepat merasa haus dan berisiko mengalami kekurangan cairan.

Batasi Konsumsi Kopi dan Teh

Jika kamu penggemar kopi dan teh, sebaiknya hindari mengonsumsinya secara berlebihan. Minuman ini dapat mempercepat terjadinya dehidrasi. Selain itu, kandungan kafein dalam kopi dan teh bisa mengganggu kualitas tidur, yang pada akhirnya dapat memengaruhi kondisi tubuh saat beraktivitas di siang hari.

Penuhi Kebutuhan Cairan dengan Cukup Minum Air Putih

Orang dewasa disarankan untuk mengonsumsi 2–3 liter atau sekitar 8 gelas air putih setiap hari. Selama berpuasa, kebutuhan cairan ini dapat dipenuhi dengan metode 2–4–2, yaitu 2 gelas saat berbuka, 4 gelas sepanjang malam hingga sebelum tidur, dan 2 gelas saat sahur.

Sebaiknya, hindari minum air dalam jumlah besar sekaligus, karena dapat mengganggu keseimbangan elektrolit dalam tubuh dan berisiko menyebabkan keracunan air. (ce2)

Read Entire Article
Tenaga Kerja | | | |