Sengon “Raksasa” di Jalan Siliwangi Ditebang

18 hours ago 15

Beranda Satelit Sengon "Raksasa" di Jalan Siliwangi Ditebang

DITEBANG: Petugas menebang pohon sengon yang berdiri condong ke ruas Jalan Raya Siliwangi, Kelurahan Bojong Menteng, Kecamatan Rawalumbu, Rabu (31/12). FOTO: ISTIMEWA

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Pohon sengon berukuran besar yang berdiri condong ke ruas Jalan Raya Siliwangi, Kelurahan Bojong Menteng, Kecamatan Rawalumbu, akhirnya ditebang pihak kelurahan, Rabu (31/12).

Penebangan pohon sengon tersebut dilakukan lantaran keberadaannya telah membahayakan pengguna jalan. Hal ini kemudian direspon pihak Kelurahan Bojong Menteng.

Lurah Bojong Menteng, Kodriana, mengatakan langkah penebangan dilakukan demi menghindari risiko kecelakaan lalu lintas.

“Berdasarkan laporan warga, kami langsung berkoordinasi dengan BMSDA Kota Bekasi. Proses penebangan dilakukan bersama warga RT 03 dan RW 04,” ujar Kodriana di lokasi.

Selama proses penebangan, Dinas Perhubungan melalui UPTD Rawalumbu turut dikerahkan untuk mengurai kemacetan dan mengamankan arus lalu lintas di ruas jalan tersebut.

“Alhamdulillah, Dishub sigap turun ke lokasi bersama warga dan pegawai kelurahan untuk mengatur lalu lintas,” katanya.

Usai penebangan, pihak kelurahan juga berkoordinasi dengan UPTD Lingkungan Hidup Rawalumbu untuk membersihkan sisa potongan pohon yang berserakan di sekitar jalan.

Selain penanganan pohon rawan tumbang, Kodriana mengungkapkan pihaknya juga menindaklanjuti laporan warga terkait kabel WiFi yang menghalangi akses gerbang masjid di RW 03. Permasalahan tersebut langsung dikoordinasikan dengan UPTD BMSDA Rawalumbu.

“Alhamdulillah, seluruh laporan warga dapat ditangani dengan cepat oleh dinas terkait,” ujarnya.

Kodriana mengapresiasi sinergi lintas instansi dan mengajak warga untuk aktif melaporkan berbagai persoalan lingkungan.

“Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu. Kami juga mengimbau warga agar tidak ragu melapor. Di setiap RW sudah ada Pamor (Pejabat Monitoring) yang bisa dihubungi untuk berkoordinasi,” pungkasnya. (pay)

Read Entire Article
Tenaga Kerja | | | |