Kenny Austin Dapat Tekanan Momongan dari Ayah Amanda Manopo: Cepet Ya, Saya Maunya Cowok

3 hours ago 4

Beranda Entertainment Kenny Austin Dapat Tekanan Momongan dari Ayah Amanda Manopo: Cepet Ya, Saya Maunya Cowok

Potret Amanda Manopo dan Kenny Austin. Foto: Instagram

RADARBEKASI.ID, JAKARTA – Kebahagiaan pernikahan Amanda Manopo dan Kenny Austin yang digelar di Hotel Langham, Jakarta, pada Jumat (10/10/2025) masih terus menjadi perbincangan hangat. 

Acara yang penuh kemewahan dan momen haru itu rupanya juga menyimpan kisah lucu yang tak kalah menarik dan semuanya berawal dari ayah Amanda, Ramon Lugue.

Baru saja resmi menjadi pasangan suami istri, Kenny Austin langsung mendapat ‘tugas pertama’ dari sang mertua. Cerita kocak ini diungkap langsung oleh Amanda dalam sebuah podcast di kanal YouTube Comic 8 Revolution yang tayang pada Rabu (15/10).

Menurut Amanda, momen tersebut terjadi tak lama setelah resepsi pernikahan selesai, ketika keluarga besar berkumpul di kamar hotel untuk berbincang santai. Tanpa basa-basi, Ramon Lugue langsung menyampaikan pesan unik kepada menantu barunya.

“Daddy cuma bilang gini, ‘Cepat ya, saya maunya cowok,’” tutur Amanda menirukan gaya sang ayah sambil tertawa.

Ucapan spontan itu sontak membuat suasana menjadi hangat dan penuh tawa. Kenny pun hanya bisa tersenyum mendengar permintaan langsung dari sang mertua di malam pernikahannya. Namun, ternyata candaan sang ayah tak berhenti di situ.

Baca Juga: Amanda Manopo Blak-blakan Soal Malam Pertama dengan Kenny Austin: Kita Coba Hari Ini

“Dia langsung ngasih tahu kayak, ‘Nanti, pokoknya nanti saya kasih tahu deh, bagaimana supaya dapat cowok,’” sambung Amanda lagi, masih sambil tertawa.

Menanggapi keinginan sang ayah, Amanda justru mengaku tidak keberatan. Ia bahkan mengungkapkan bahwa dirinya dan Kenny memang sudah sepakat untuk tidak menunda momongan setelah menikah.

“Gaspol dong! Ngapain lagi, apalagi yang harus ditunggu-tunggu lagi kan. Niatnya berkeluarga ya memang pengin punya keluarga,” ujar Amanda dengan ekspresi semangat.

Keseriusan Amanda dan Kenny untuk segera memiliki anak pun bukan sekadar wacana. Sebelum menikah, keduanya telah menjalani serangkaian tes kesehatan sebagai bentuk persiapan menjadi orang tua yang matang.

“Dan kita sama Kenny juga udah ngecek juga. Kita udah ngecek kalau misalkan kita sama-sama sehat,” tutup Amanda dengan senyum bahagia.

Kini, pasangan muda yang baru beberapa hari resmi menikah itu tampaknya sudah siap menapaki babak baru kehidupan mereka. Publik pun dibuat gemas sekaligus terharu melihat kedekatan Amanda dengan ayahnya serta keharmonisan keluarga kecil yang baru dibangun bersama Kenny Austin.(ce2)

Read Entire Article
Tenaga Kerja | | | |