Beranda Politik DPRD Dorong Plt Bupati Bekasi Gagas Pertemuan Awal Tahun
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bekasi, Budi Muhammad Mustafa. FOTO: ISTIMEWA
RADARBEKASI.ID, BEKASI – DPRD Kabupaten Bekasi menyarankan Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bekasi, Asep Surya Atmaja, segera menggelar pertemuan dengan para pimpinan legislatif pada awal 2026.
“Yang pasti silaturahmi dulu dengan kita, kongkow bareng, ngobrol sesuai dengan apa yang memang disepakati sebelumnya oleh Pak Bupati dan Pak Wakil di beberapa paripurna terakhir untuk kegiatan APBD 2026,” ujar Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bekasi, Budi Muhammad Mustafa, kepada Radar Bekasi, Minggu (4/01).
Budi menambahkan, komunikasi antara Plt Bupati dan DPRD sudah terjalin baik saat Asep masih menjabat Wakil Bupati. Ia menekankan, hubungan yang baik itu harus terus dijaga agar eksekutif dan legislatif tetap bersinergi dalam pelaksanaan APBD 2026.
“Harapan kami komunikasi yang terjalin antara eksekutif dengan legislatif semakin ditingkatkan. Kami yakin Pak Plt bisa melaksanakan dengan baik, mudah-mudahan tidak ada masalah dalam pelaksanaan kegiatan APBD 2026,” katanya.
Ia juga menyoroti pentingnya silaturahmi awal tahun antara pimpinan DPRD dan Plt Bupati, dengan melibatkan Sekda dan OPD, agar pelaksanaan APBD berjalan dengan baik.
“Komunikasi yang terjalin antara eksekutif dengan legislatif tetap semakin ditingkatkan, apalagi sekarang Pak Sekda sudah ada. Harapan kami dari sebelum penetapan Sekda definitif, siapapun Sekdanya yang pasti kami di DPRD berharap bisa menjembatani antara eksekutif dan legislatif bisa lebih baik lagi,” ungkapnya.
Budi memastikan rancangan APBD 2026 yang sudah disahkan DPRD tidak akan berubah meski Kabupaten Bekasi sedang masa transisi kepemimpinan.
“Enggak ada perubahan, sesuai dengan yang kemarin (paripurnakan) saja yang sudah sama-sama kita sepakati. Insya Allah bisa dilaksanakan dengan baik,” ucapnya. (pra)

1 day ago
15

















































