Beranda Satelit Aparatur Kelurahan Padurenan Turun ke Jalan, Wujudkan Lingkungan Bersih dan Nyaman
KEBERSIHAN: Sejumlah aparatur Kelurahan Padurenan menyapu dan membersihkan lingkungan di sepanjang Jalan Raya Bantargebang dan Setu, wilayah Kelurahan Padurenan, Kecamatan Mustikajaya, Kota Bekasi. FOTO: ISTIMEWA
RADARBEKASI.ID, BEKASI – Aparatur Kelurahan Padurenan turun ke jalan menyapu dan membersihkan lingkungan. Aksi kebersihan ini menjadi penegasan komitmen kelurahan dalam menjaga kawasan tetap bersih, tertib, dan nyaman bagi warga.
Bersama jajaran pengurus RW 001 dan RW 002, aparatur Kelurahan Padurenan melaksanakan kegiatan Kebersihan, Keindahan, dan Ketertiban (K3) di sepanjang Jalan Raya Bantargebang dan Setu, wilayah Kelurahan Padurenan, Kecamatan Mustikajaya, Kota Bekasi.
Lurah Padurenan, Samad Saepullah, mengatakan kegiatan K3 tersebut merupakan wujud nyata kepedulian bersama terhadap lingkungan sekaligus upaya meningkatkan keselamatan dan kenyamanan pengguna jalan serta masyarakat sekitar.
“Kegiatan ini kami dorong dengan semangat Satu langkah, satu sapu, satu kepedulian. Mari bergerak bersama dalam K3 demi Padurenan yang lebih baik,” ujar Samad, Sabtu (3/1).
Menurutnya, dengan semangat gotong royong, seluruh unsur yang terlibat bahu-membahu membersihkan badan jalan, saluran air, dan lingkungan sekitar.
Ia berharap, kegiatan K3 mampu menumbuhkan kesadaran kolektif warga untuk terus menjaga kebersihan lingkungan secara berkelanjutan.
“Tujuannya agar Padurenan menjadi wilayah yang bersih, rapi, sehat, dan nyaman,” katanya.
Samad menegaskan, kegiatan K3 akan terus dilakukan secara rutin di seluruh lingkungan Kelurahan Padurenan sebagai bagian dari komitmen mewujudkan kawasan yang maju dan berwawasan lingkungan.
“Semoga apa yang kami lakukan dapat memberi dampak nyata dan mendorong warga semakin peduli terhadap lingkungannya,” tandasnya. (pay)

1 day ago
15

















































