Pembangunan Taman Plaza Patriot Candrabhaga Tersisa Satu Bulan Lagi, Progres Baru 50 Persen

1 day ago 8

Beranda Berita Utama Pembangunan Taman Plaza Patriot Candrabhaga Tersisa Satu Bulan Lagi, Progres Baru 50 Persen

filter: 0; jpegRotation: 0; fileterIntensity: 0.000000; filterMask: 0;

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Pengerjaan proyek pembangunan taman Plaza Patriot Candrabhaga Kota Bekasi kini menyisakan waktu kurang dari satu bulan lagi. Sementara, progres kerja pembangunan taman yang akan melengkapi estetika Stadion Patriot Candrabhaga tersebut baru mencapai 50 persen.

Pantauan Radar Bekasi di lokasi pembangunan, Senin (2/12) nampak sejumlah pekerja beraktivitas di area proyek yang terlihat masih terlihat acak-acakan.

Dari informasi yang didapat dari Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kota Bekasi, taman Plaza Patriot Candrabhaga mulai dikerjakan kontraktor pada awal November lalu.

BACA JUGA: Taman Plaza Patriot Candrabhaga Kelar Akhir Tahun

Pengamat Kebijakan Publik, Riko Noviantoro menilai keberadaan ruang terbuka publik untuk warga perkotaan memegang peranan penting, mulai dari dari fungsi relaksasi hingga kebugaran.

“Sekarang yang jelas public space sangat penting lah untuk warga perkotaan, dan konsepnya sangat beragam,” ungkapnya.

Terkait dengan sisa waktu pekerjaan hingga akhir bulan ini, Riko menilai kontraktor telah memiliki time line untuk menyelesaikan pekerjaan tersebut.

“Aku pikir kontraktor punya time line pekerjaan untuk mengejar mengejar jadwal penyelesaian Public Space itu. Aku dari posisi orang luar melihatnya harus diselesaikan tepat waktu supaya fungsinya bisa segera dimanfaatkan oleh warga,” ungkap Peneliti Institute Development of Policy and Local Partnership (IDP-LP) tersebut.

BACA JUGA: Pembangunan Taman Dibuat Konsep Tempat Nongkrong

Sementara itu, Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) DBMSDA, Iman Setia Gunawan menyatakan, proyek pembangunan sudah berjalan sesuai dengan waktu yang direncanakan.

“Progresnya sudah di atas 50 persen. untuk barang-barang yang pabrikasi sudah on progres semua,” ungkapnya.

Iman menyampaikan bahwa pihaknya optimis pekerjaan pembangunan taman tersebut selesai sesuai kontrak. Taman tersebut didesain untuk berbagai kegiatan masyarakat, mulai dari tempat olahraga hingga aktivitas luar ruangan lainnya.

“Optimis selesai sesuai kontrak. Konsep taman terdiri dari area plaza, tempat olahraga, dan aktivitas out door,” tambahnya. (sur)

Read Entire Article
Tenaga Kerja | | | |