Beranda Berita Utama Paslon “AA” Klaim Menang Pilkada Kabupaten Bekasi dengan 46,2 Persen Suara dari 4.150 TPS
RADARBEKASI.ID, BEKASI – Pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Bekasi nomor urut tiga, Ade Kuswara Kunang-Asep Surya Atmaja (AA), mengklaim kemenangan dalam Pilkada Kabupaten Bekasi 2024.
Berdasarkan quick count atau hitung cepat yang dilakukan oleh tim internal pemenangan AA, dengan menggunakan data C1 dari 4.150 TPS, paslon nomor urut tiga memperoleh suara sebesar 46,2 persen. Di posisi kedua, paslon nomor urut satu meraih 39,32 persen, sementara paslon nomor urut dua mendapatkan 12,42 persen.
Hasil hitung cepat ini disampaikan oleh Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, Ketut Sustiawan, saat konferensi pers yang digelar di salah satu hotel di Kabupaten Bekasi pada Rabu (27/11) malam. Konferensi pers tersebut juga dihadiri oleh pasangan “AA” dan ketua partai politik pendukung.
Ketut menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh jajaran tim pemenangan “AA”, baik yang berasal dari partai pengusung PDI Perjuangan, Partai Buruh, PPP, dan PBB, serta khususnya kepada relawan yang telah bekerja keras sejak pendaftaran di KPU hingga proses pemungutan suara.
“Penggalangan yang kita lakukan, keringat yang saudara-saudara berikan, serta pengorbanan siang malam, akhirnya membuahkan hasil. Dari pencoblosan yang dilakukan pagi tadi sampai siang dan proses penghitungan sementara yang kita lakukan yang masuk sudah di 98 persen,” ungkap Ketut dalam video konferensi pers dikutip Radar Bekasi.
“Dan dari hasil itu pasangan AA sudah memperoleh sekitar di angka 46,2 persen, nomor urut satu 39,32 persen, `dan nomor urut dua 12, 42 persen,” imbuhnya.
Ia menambahkan, persentase suara antara paslon “AA” dan paslon nomor urut satu diperkirakan akan selisih sekitar tujuh hingga delapan persen. Pasalnya, masih ada sekitar dua persen C1 yang belum dikumpulkan oleh tim pemenangan “AA”.
BACA JUGA: Hitung Cepat LSI: Tri-Harris Unggul Tipis dari Heri-Sholihin
“Sehingga hasil ini kita punya selesih tujuh sampai delapan persen karena ini masih bergerak (C1) dua persenan tidak menutup, kemungkinan kita punya jarak sekitar delapan persen,” katanya.
Sementara itu, Ade Kuswara Kunang, mengaku bersyukur atas hasil dari hitung cepat timnya.
“Alhamdullilah pasangan AA telah memperoleh suara 46 persen. Total perolehan suara ini dari C1 yang terkumpul sudah 4.150. Artinya suara masuk sudah 97 persen,” ungkap Ade.
Tak lupa, Ade mengucapkan terima kasih kepada tim koalisi, seluruh relawan, seluruh pendukung, dan simpatisan serta masyarakat Kabupaten Bekasi yang telah mendorong pasangan AA memperoleh kemenangan pada saat ini.
“Kami juga berteri ma kasih kepada saksi di 4.200 TPS se-Kabupaten Bekasi,” katanya.
Ketua Tim Pemenangan Paslon Nomor 3, Asep Sanjaya, mengungkapkan bahwa strategi pemenangan dilakukan dengan kekompakan dan menjaga harga diri sebagai putra daerah Kabupaten Bekasi.
“Modal kami hanya kekompakan, sebagai keluarga besar. Hanya bertujuan untuk membangun daerah kelahiran kami. Sebab sebagai Putra Kabupaten Bekasi kami ingin pemimpin itu dari putra daerah,” ucapnya. (oke/and)