Camat Jatiasih Lantik Ketua RW Baru dan Beri Penghargaan untuk Mendiang Mantan Ketua RW

3 hours ago 8

Beranda Satelit Camat Jatiasih Lantik Ketua RW Baru dan Beri Penghargaan untuk Mendiang Mantan Ketua RW

PENGHARGAAN: Camat Jatiasih, Ashari, memberikan penghargaan kepada almarhum mantan Ketua RW 12 atas dedikasi dan pengabdiannya selama menjabat di halaman kantor Kecamatan Jatiasih, Rabu (5/11). FOTO: ISTIMEWA

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Camat Jatiasih, Ashari, melantik Ketua RW 12 Vila Jatirasa yang baru sekaligus memberikan penghargaan kepada mendiang mantan Ketua RW 12 atas dedikasi dan pengabdiannya selama menjabat. Kegiatan digelar usai apel pagi di halaman kantor Kecamatan Jatiasih, Rabu (5/11).

Pelantikan tersebut disaksikan para pejabat struktural aparatur kecamatan serta warga setempat. Dalam sambutannya, Ashari berpesan agar ketua RW yang baru mampu menjadi teladan dan menjaga amanah dalam menjalankan tugas.

“RW yang baru harus menjadi contoh yang baik bagi warga dan bekerja dengan penuh tanggung jawab,” tegasnya.

Ashari juga mengajak seluruh warga Jatiasih memperkuat semangat gotong royong dan menjaga kerukunan dalam membangun lingkungan yang lebih baik.

Pemberian penghargaan kepada almarhum mantan Ketua RW 12 Vila Jatirasa, menurutnya, menjadi bentuk apresiasi pemerintah terhadap dedikasi masyarakat dalam pelayanan publik.

“Semoga penghargaan ini menjadi inspirasi bagi generasi penerus untuk terus berkontribusi bagi lingkungan,” ujarnya.(pay)

Read Entire Article
Tenaga Kerja | | | |