BCA Resmi Tutup Pameran Hasil Proyek Siswa Bertajuk Gelar Karya Sekolah Bakti BCA di 4 Daerah

2 hours ago 2

Beranda BANK BCA Resmi Tutup Pameran Hasil Proyek Siswa Bertajuk Gelar Karya Sekolah Bakti BCA di 4 Daerah

Gelar Karya Sekolah Bakti BCA, Wujud Komitmen BCA Tingkatkan Pemerataan Mutu Pendidikan di Indonesia - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) resmi menutup Gelar Karya Sekolah Bakti BCA 2024 di SMAN 3 Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Sabtu (23/11). SMAN 3 Penajam Paser Utara menjadi sekolah terakhir yang menyelenggarakan kegiatan pameran hasil karya para siswa serta capaian program lainnya yang telah dilakukan bersama BCA sejak Juli 2024. Gelar Karya Sekolah Bakti BCA menghadirkan showcase hasil pembelajaran berbasis proyek oleh siswa, seperti peresmian Living Lab Kebun Sains, serta seminar parenting. Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung peningkatan kualitas pendidikan melalui pengembangan karakter, sains, dan literasi digital.

RADARBEKASI.ID, BEKASI – PT Bank Central Asia Tbk (BCA) resmi menutup pelaksanaan Gelar Karya Sekolah Bakti BCA, sebuah showcase hasil pembelajaran berbasis proyek oleh siswa di empat sekolah tingkat SD dan SMA di Penajam Paser Utara, Kota Soe, Kota Sorong, dan Kota Bengkulu. Kegiatan di sekolah binaan Bakti BCA tersebut diadakan sebagai wujud komitmen perseroan terhadap peningkatan mutu pendidikan di Indonesia.

Gelar Karya Sekolah Bakti BCA terakhir pada 2024 diadakan BCA di SMAN 3 Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Sabtu (23/11). Kegiatan di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN) ini menampilkan hasil karya para siswa serta capaian program dari berbagai inisiatif yang telah dilakukan sekolah bersama BCA sejak Juli lalu.

BACA JUGA: Kisah Direksi BCA Menggali Kreativitas dan Keseimbangan di IKF 2024

EVP Corporate Communication & Social Responsibility BCA Hera F. Haryn mengatakan, “BCA berkomitmen mengatasi berbagai tantangan di sektor pendidikan di Indonesia, salah satunya melalui program Gelar Karya Sekolah Bakti BCA. Program ini bertujuan meningkatkan kualitas pembelajaran dan kapasitas pendidik serta siswa dengan metode holistik, yang mencakup penguatan karakter dan peningkatan kompetensi sains serta literasi digital. Kami berharap pelatihan yang diberikan dapat membantu pendidik menciptakan lingkungan belajar lebih inovatif dan inspiratif, demi membangun masa depan Indonesia yang lebih baik.”

Gerak Konkret untuk Berdayakan Siswa, Guru, dan Komunitas Sekolah – Beberapa pelajar di SD Inpres Nunumeu, Kota Soe, Nusa Tenggara Timur, memamerkan proses pembuatan pupuk kompos cair pada Gelar Karya Sekolah Bakti BCA, 6 November lalu. Dalam Gelar Karya Sekolah Bakti BCA turut dilaksanakan juga penandatanganan nota kerja sama antara BCA dan dinas pendidikan setempat untuk mendukung keberlanjutan program Sekolah Bakti BCA, sebagai wujud nyata komitmen perseroan mendukung peningkatan kualitas pendidikan.

Salah satu kegiatan yang dilaksanakan dalam Gelar Karya Sekolah Bakti BCA adalah penandatanganan nota kerja sama antara BCA dengan Dinas Pendidikan setempat. Penandatanganan ini bertujuan untuk mendukung keberlanjutan program Sekolah Bakti BCA, sebagai wujud nyata komitmen BCA mendukung peningkatan kualitas pendidikan, khususnya di daerah-daerah pelosok.

BACA JUGA: BCA Ungkap Kunci untuk Menjadi Tempat Kerja yang Didambakan

Dalam Gelar Karya Sekolah Bakti BCA ini ditampilkan hasil pembelajaran berbasis proyek bermuatan sains dan digital. Pelajar didorong untuk mengeksplorasi masalah di sekitar dan merumuskan alternatif penyelesaian melalui inovasi proses maupun produk. Kebun Gizi Nabati juga dihadirkan di Sekolah Bakti BCA sebagai alat pembelajaran yang diharapkan mendukung penerapan Sains.

Kegiatan di IKN menutup rangkaian Gelar Karya Sekolah Bakti BCA sepanjang 2024. Sebelumnya, kegiatan ini telah dilaksanakan di lokasi berikut:

1. SD Inpres Nunumeu, Kota Soe, Nusa Tenggara Timur pada 6 November 2024

2. Sekolah Dasar Negeri (SDN) 35 Kota Sorong, Papua Barat pada 9 November 2024

3. Sekolah Dasar Negeri (SDN) 61 Kota Bengkulu pada 19 November 2024

Hingga 2023, BCA telah mendampingi 20 Sekolah Bakti BCA tingkat SD, SMP, dan SMA, dan menggelar pelatihan yang diikuti lebih dari 275 kepala sekolah dengan tujuan mengembangkan keterampilan kepemimpinan inovatif serta memperkuat kapasitas mereka. BCA juga telah mengadakan pelatihan Inovasi Pembelajaran yang diikuti 65 guru dan 15 manajemen sekolah yang bertujuan meningkatkan kemampuan membangun suasana pembelajaran yang lebih interaktif dan kreatif. Selanjutnya, pada pertengahan 2024, BCA mengukuhkan 4 Sekolah Bakti BCA baru.

BACA JUGA: BCA Sukses Gelar IKF 2024 Dipadati Lebih dari 1.600 Peserta

“Sekolah Bakti BCA diharapkan dapat menjadi model dalam penguatan karakter, sains, dan teknologi. Berlangsungnya acara ini merupakan bukti nyata dari komitmen kami untuk terus memberikan pembinaan dan pendampingan kepada siswa, guru, dan sekolah. BCA juga terus berupaya untuk senantiasa memberikan manfaat kepada masyarakat luas. Kami percaya bahwa dengan dukungan holistik kepada sekolah, guru, dan siswa, Sekolah Bakti BCA dapat menciptakan dampak positif berkelanjutan yang menginspirasi dan memberdayakan generasi mendatang serta komunitas di sekitarnya,” tutup Hera.

Sebagai bentuk komitmen berkelanjutan terhadap peningkatan mutu pendidikan, Bakti BCA terus menjalankan inisiatif lain melalui pilar Bakti Pendidikan. Beragam program inklusif tersebut mencakup Beasiswa Bakti BCA, BCA Berbagi Ilmu, Pemberdayaan Disabilitas, Edukasi Literasi Keuangan, Program Magang Bakti BCA, Pendidikan Bisnis Perbankan, hingga Program Pendidikan Teknologi Informasi. Deretan program tersebut merupakan wujud nyata komitmen BCA untuk terus berkontribusi dalam mencetak sumber daya manusia unggul dan komitmen dalam pengembangan pendidikan di Indonesia. (bps/*)

Read Entire Article
Tenaga Kerja | | | |