“Patriot Siaga” Solusi saat Kondisi Darurat

1 day ago 7

SOSIALISASI : Pj Wali Kota Bekasi Raden Gani Muhammad saat menghadiri sosialisasi tentang Layanan Nomor Tunggal Panggilan Darurat 112 di Hotel Merbabu, Kota Bekasi, Selasa, (19/11)

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Masyarakat Kota Bekasi kini dapat mengakses layanan darurat bernama Patriot Siaga 112 saat menghadapi berbagai kondisi darurat.

Penjabat (Pj) Wali Kota Bekasi, Raden Gani Muhamad menyampaikan, layanan ini akan mempermudah masyarakat dalam menghadapi situasi darurat seperti kebakaran, kerusuhan, kecelakaan, bencana alam, masalah kesehatan, hingga gangguan keamanan dan ketertiban umum.

“Patriot Siaga 112 menawarkan tiga kemudahan utama. Pertama, mempermudah masyarakat mengingat nomor darurat. Kedua, mempercepat penanggulangan situasi darurat. Ketiga, meningkatkan koordinasi antarperangkat daerah dalam menangani keadaan darurat,” jelas Gani pada Selasa (19/11).

Pernyataan ini disampaikan Gani usai menghadiri sosialisasi Peraturan Wali Kota No. 32 Tahun 2024 tentang Layanan Nomor Tunggal Panggilan Darurat 112.

BACA JUGA: Dihempas Angin, Beringin 18 Meter Tumbang di Bekasi Selatan

Acara tersebut digelar di Merapi Merbabu Hotel, Kecamatan Rawalumbu, Kota Bekasi, pada Senin (18/11) oleh Dinas Komunikasi, Informatika, Statistika, dan Persandian (Diskominfo).

Sosialisasi tersebut melibatkan berbagai pihak, termasuk Ketua DPRD Kota Bekasi, Kapolres Metro Bekasi Kota, Komandan Kodim 0507 Bekasi, serta perwakilan dari berbagai instansi terkait.

Layanan ini juga merupakan implementasi dari Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia Nomor 10 Tahun 2016 tentang Layanan Nomor Tunggal Panggilan Darurat.

Pemkot Bekasi menargetkan layanan Patriot Siaga 112 mulai beroperasi pada 1 Januari 2025. Berbagai persiapan telah dilakukan, meliputi pembuatan regulasi, pengajuan pembukaan akses kepada Kementerian Komunikasi dan Digital RI, penyediaan sumber daya manusia (SDM) dan infrastruktur, serta pelaksanaan bimbingan teknis untuk para petugas.

“Koordinasi, sinergitas, dan komitmen antarperangkat daerah dan instansi terkait sangat diperlukan untuk mendukung efektivitas layanan Patriot Siaga 112 di Kota Bekasi,” tegas Gani.

Layanan ini diharapkan mampu memberikan solusi cepat dan terintegrasi untuk berbagai kondisi darurat, sehingga meningkatkan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Kota Bekasi. (rez)

Read Entire Article
Tenaga Kerja | | | |