Beranda Advertorial Anggota Komisi II DPRD Sodikin Soroti Banjir di Simpang Pekayon Jaya
RADARBEKASI.ID, BEKASI – Anggota Komisi II DPRD Kota Bekasi, Sodikin meminta Pemerintah Kota Bekasi melalui Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait untuk dapat menanggulangi permasalahan saluran air atau drainase yang kerap menjadi penyebab banjir, terutama di pusat kota.
Pihaknya juga menyoroti titik banjir yang kerap terjadi di simpang Pekayon Jaya, tepatnya di depan Pakuwon Mall. Tak hanya itu, Sodikin melihat normalisasi menyeluruh saluran air perlu dilakukan mengantisipasi banjir di musim penghujan.
“Apalagi di Jalan Raya Pekayon yang setiap hujan banjir. Sebab, jalan itu merupakan pusat lalu lintas padat di tengah kota dan memerlukan perhatian serius,” ucapnya.
Lanjut Sodikin, pihaknya berencana melakukan pertemuan dengan Pakuwon Mall serta Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kota Bekasi membahas persoalan tersebut.
“Hal itu untuk memastikan bahwa saluran mampu menampung air hujan dan mengurangi risiko banjir di Jalan Raya Pekayon,” ujarnya.
Sodikin menilai perlunya DBMSDA menyiapkan langkah-langkah antisipasi untuk mencegah banjir di wilayah rawan lainnya.
“Kita akan memastikan DBMSDA mengantisipasi banjir di seluruh wilayah Kota Bekasi. Khususnya wilayah-wilayah yang sering banjir itu harus bisa dilakukan pencegahan dan antisipasi maupun perbaikan jika dibutuhkan,” tukasnya. (adv)