Anggota DPRD Rizki Topananda Dorong Peningkatan Keterampilan bagi Generasi Z

3 hours ago 3

Beranda Advertorial Anggota DPRD Rizki Topananda Dorong Peningkatan Keterampilan bagi Generasi Z

Anggota DPRD Kota Bekasi, Rizki Topananda

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Tantangan mendapatkan pekerjaan semakin dirasakan oleh generasi muda di Kota Bekasi saat ini. Pasalnya, selain ketatnya persaingan sesama pencari kerja juga keterbatasan lapangan kerja yang tersedia.

Kondisi ini diakui oleh Anggota DPRD Kota Bekasi, Rizki Topananda. Dia mengaku saat ini banyak masyarakat menginginkan peluang kerja, khususnya anak muda atau yang masuk dalam kelompok generasi Z.

“Kalau aspirasi anak muda sekarang ini, bagaimana kita harus menyiapkan lapangan pekerjaan, di mana generasi Z ini masih kesulitan mencari pekerjaan. Selain ketatnya persaingan juga keterbatasan lowongan yang ada,” tegasnya.

Meskipun Kota Bekasi dekat dengan kawasan industri, namun untuk mendapatkan pekerjaan tidaklah mudah. Dia mendorong agar pemerintah dapat mengambil langkah-langkah nyata untuk mengurangi angka pengangguran melalui kebijakan dan program penciptaan lapangan kerja yang efektif.

Salah satu solusi yang ditawarkan adalah pelatihan keterampilan bagi masyarakat (pemuda) sesuai dengan bidang atau minat serta bakat. Menurutnya, program pelatihan ini penting agar generasi muda lebih siap menghadapi dunia kerja dan dapat bersaing di pasar tenaga kerja.

Selain itu juga menurutnya, jika memiliki keterampilan maka bisa membuka usaha. Sehingga tidak tergantung dengan lowongan kerja.

“Nah program keterampilan ini sedang ditawarkan kepada pemuda, khususnya yang berada di Dapil kami. Nanti akan kami arahkan sesuai dengan minat dan bakat mereka. Misalkan suka usaha kuliner, otomotif, dan lain sebagainya. Setelah diberikan keterampilan lalu diberi pendampingan sampai usaha mereka berhasil,” terangnya.

Dia juga akan melakukan kolaborasi dengan berbagai pihak dalam meningkatkan SDM generasi muda.

“Jika tahap ini sudah berjalan, nantinya akan dikembangkan di seluruh kecamatan di Kota Bekasi,” tandasnya. (adv)

Read Entire Article
Tenaga Kerja | | | |